Selasa, 02 Januari 2018

TAHRING, S. BEKERJA KERAS UNTUK KESEJAHTERAAN MASYARAKAT LAMBANGI




Konsel, Peningkatan pembamgunan sebuah desa tidak terlepas dari kemampuan kepemimpinan seorang kepala desa (kades). Untuk itu seorang Kades harus memiliki kecakapan dan visi misi yang jelas dalam meningkatkan pembangunan desa.
Salah satu desa yang kini giat melaksanakan pembangunan adalah Desa Lambangi kecamatan kolono timur kabupaten Konawe Selatan prov. Sulawesi Tenggara. Di bawah kepemimpinan Tahring, S. Yang sudah menjabat 2 (dua) periode sebagai kepala desa telah banyak melakukan pembangunan demi kemajuan desa yang sedang dipimpinnya.
Menurut Tahring. S. sejak adanya anggaran dana desa tentu sangat membantu dalam hal peningkatan pembangunan desa, baik dari segi pembangunan infrastruktur maupun pembangunan sosial dan peningkatan sumber daya manusia.
Untuk menentukan program pembangunan maka pihaknys senantiasa melaksanakan musyawarah desa lewat musrembang guna menentukan arah kebijakan pembangunan yang akan dilaksanakan.
Adapun pembangunan desa yang telah dirintisnya dengan menggunakan anggaran dana desa tahun 2017 diantaranya Rehab Rumah Sehat untuk fakir miskin sebanyak 40 rumah, Rabat beton sepanjang 344 meter, peningkatan jalan produksi dengan volume 1.200 metet, Rehab jembatan semi permanen 1 unit, pembangunan deuker plat 1 unit dan pengembangan jaringan perpipahan air bersih skala desa sepanjang 3.700 meter.
Program pemberdayaan masyarakat desa yakni pengadaan bibit induk ternak sapi sebanyak 21 ekor sapi, Insentif guru TPA selama 12 bulan sebanyak 4 orang dll. "Bidang pemberdayaan ini merupakan program pembangunan skala prioritas dengan menggunakan anggaran dana desa tahun 2017," jelas Tahring. S.
Desa Lambangi merupakan daerah penghasil dibidang perikanan, peternakan dan perkebunan yang terus melaju peningkatannya sehingga hasil produksi sudah mulai berkembang dengan pola bertani secara modern, Olehnya itu masyarakat Lambangi harapkan sentuhan dari pemerintah terkait untuk memberikan bantuan berupa alat tangkap ikan serta sarana prasarana lainnya sebagai penopang kegiatan masyarakat tani sehingga pendapatan masyarakat Lambangi mengalami peningkatan secara signifikan. Ungkap. Kades Lambangi. Tahring.
(Edison)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Peninjauan dan Peresmian Posko Kampung Tangguh Semeru di Tiga Lokasi Perumahan Mastrib

M. ROBI Wartawan Peninjauan dan Peresmian Posko Kampung Tangguh Semeru  di Tiga Lokasi Perumahan Mastrib. BEDAH KASUS , POLRES JEMBER - Ka...