Kamis, 08 Februari 2018

PEMBINAAN DAN PELATIHAN ANGGOTA LINMAS DALAM PERSIAPAN PILKADA 2018







Banyuwangi Bedah kasus; – Polsek Srono Banit Binmas Polres Banyuwangi saat ini memberikan pembinaan serta pelatihan kepada anggota linmas di desa Wonosobo, untuk keamanan dan ketertiban.

Pemilihan umum kepala daerah di wilayah Jawa Timur sudah mulai memasuki tahapan-tahapan pilkada, petugas pengamanan tidak hanya dari anggota kepolisian dan TNI saja namun dipastikan juga akan melibatkan anggota linmas saat pelaksanaan nantinya.

Guna menjaga kondusifitas selama pelaksaan pilkada nanti dan tentunya akan ada pembinaan dan pelatihan kepada anggota linmas, pada Rabu (7/2) lalu oleh Bripka Beny Sukma Rachmad, S.H.

“Dalam pembinaan dan pelatihan baris berbaris agar semakin mantap terhadap gerakan serta dalam rangka persiapan jelang pelaksanaan pengamanan pilkada jatim tahun 2018,” Ujar kapolsek Srono.

Banit Binmas juga menyampaikan himbauan kepada seluruh anggota linmas untuk memberikan pemahaman tentang tugas dan tanggung jawab selama pelaksanaan pengamanan pilkada nanti.

Kapolsek Srono AKP Mulyono, S.H mengatakan “Bahwa kegiatan pelatihan ini merupakan bentuk persiapan untuk menjamin keamanan dan kenyamanan di wilayah hukum polsek Srono yang nantinya dalam pelaksanaan pengamanan jalannya pemilihan Pilkada nanti. (supri)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Peninjauan dan Peresmian Posko Kampung Tangguh Semeru di Tiga Lokasi Perumahan Mastrib

M. ROBI Wartawan Peninjauan dan Peresmian Posko Kampung Tangguh Semeru  di Tiga Lokasi Perumahan Mastrib. BEDAH KASUS , POLRES JEMBER - Ka...